Sunday, January 20, 2013

Pengidap HIV / AIDS Cilacap Melonjak Tajam. Dari hasil pemetaan yang dilakukan oleh sejumlah tim, salah satu potensi penyebaran penyakit mematikan tersebut berasal dari kalangan wanita tuna susila. Yang cukup mencengangkan di Cilacap saat ini ada sekitar 400 WTS dan terdeteksi jumlah pelanggannya sebanyak 11 ribu orang. Potensi penyebaran berikutnya berasal dari para TKI. Lainnya berasal dari narapidana narkoba termasuk sopir yang kerap jajan.(

20 Januari 2013 | 18:30 wib

Pengidap HIV / AIDS Cilacap Melonjak Tajam

CILACAP, suaramerdeka.com - Angka kasus HIV / AIDs di Kabupaten Cilacap terus melonjak tajam. Hingga awal tahun 2013, tercatat jumlahnya menembus angka 360 kasus.

Tujuh korban diantaranya masih berusia balita, tidak sedikit pula yang masih berstatus sebagai pelajar.

"Sebanyak 46 orang penderita telah meninggal dunia," ungkap Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, Teguh Prastowo, Minggu (20/1).

Diterangkan, berdasarkan data Dinkes Cilacap, rata - rata dalam setiap bulan ditemukan 5 kasus. Adapun penderita tidak hanya ditemukan pada mereka yang tergolong resiko tinggi, namun juga ibu rumah tangga, pelajar, hingga balita.

Dari hasil pemetaan yang dilakukan oleh sejumlah tim, salah satu potensi penyebaran penyakit mematikan tersebut berasal dari kalangan wanita tuna susila.

Yang cukup mencengangkan di Cilacap saat ini ada sekitar 400 WTS dan terdeteksi jumlah pelanggannya sebanyak 11 ribu orang. Potensi penyebaran berikutnya berasal dari para TKI.

Lainnya berasal dari narapidana narkoba termasuk sopir yang kerap jajan.( Citra Banch Saldy / CN37 / JBSM )

http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2013/01/20/142361/Pengidap-HIV-AIDS-Cilacap-Melonjak-Tajam